|
PENJELASAN PEMBIBITAN TREMBESI OLEH BP. HANDOJO |
BIOTA FOUNDATION bersama Relawan Indonesia International Workcamp (IIWC) Jerman 2 orang, Perancis 1 orang dan pendamping dari IIWC 1 Orang, jumlah 7 Orang, pada hari Rabu, tanggal 26 Oktober 2011 telah melakukan kegiatan studi banding ke PT, DJARUM KUDUS, melihat secara langsung kegiatan pembibitan dan penghijuan, BIOTA FOUNDATION di wakili oleh Ketua Abdul Aziz, Nur Chayati (Sekretaris) dan Sururi (Direktur Konservasi) rombongan berangkat jam 08.30 WIB dan sampai PT. DJARUM KUDUS pada jam 11.30 WIB di terima secara langsung oleh Bapak Handojo Setyo Public Affair Manager PT. DJARUM , dengan agenda kegiatan antara lain : 1. Melihat secara langsung pembuatan rokok djarum super 2. Sistem pengolahan limbah 3. Pembuatan pupuk kompos dan 4. melihat secara langsung kegiatan pembibitan dan penghijuan. Diharapkan dengan diadakannya kegiatan ini mampu memperkaya wawasan serta keilmuan bagi pengurus BIOTA FOUNDATION dalam bidang penghijuan dan pembibitan yang di lakukan oleh PT. DJARUM.
|
MELIHAT PEMBIBITAN BERSAMA BP HANDOJO SETYO |
|
|
MELIHAT PENGOLAHAN LIMBAH PT. DJARUM KUDUS |
|
FOTO BERSAMA DI LOKASI PEMBIBITAN PT. DJARUM KUDUS |
Mari kita bersama-sama Dalam rangka mengatasi dampak kerusakan hutan yang begitu parah sehingga perlu digalakkan tradisi menanam pohon di kalangan masyarakat. untuk memberikan suntikan moral bagi para kawula muda agar gemar menanam. Betapa seharusnya kita sadar bahwa bumi dan seluruh perangkatnya ini bukan warisan leluhur kita di masa lalu, akan tetapi adalah pinjaman generasi yang akan datang. Jika kemudian kita tidak merawat pinjaman ini dengan baik, maka kita akan menjadi generasi yang paling berdosa di masa yang akan datang. Kita tentu tidak ingin para generasi yang akan datang menghujat kita karena kelalaian kita tidak merawat pinjaman anak cucu kita tersebut.
BIOTA FOUNDATION SELALU SEMANGAT.